Unisba Career Development Center

Universitas Islam Bandung
Saturday, 23 Nov 2024

Untung Rugi Bekerja di Perusahaan Startup

Berita Umum | 29 Juli 2022 09:33 wib Sebenarnya setiap perusahaan punya plus-minusnya masing-masing. Apakah perusahaan tersebut sudah berdiri sejak lama atau baru merangkak alias start up. Nah, di zaman sekarang-sekarang ini trend perusahaan start up sedang naik-naiknya. Ada banyak pengusaha muda yag memilih untuk membangun perusahaan ketimbang bekerja dengan orang.

Buat Anda calon karyawan yang berniat untuk melamar di perusahaan start up ada beberapa hal yang mesti menjadi poin-poin pertimbangan ataupun sekadar tahu saja. Apa sajakah?

  1. Bisa Jadi Manajemennya Belum Tertata dengan Baik
    Secara masih start up dan memulai sudah pasti manajemennya belum tertata dengan baik. Ada banyak perubahan yang bisa jadi berlangsung dengan cepat karena mereka belum memiliki pakemnya. Kalau Anda siap dengan perubahan dan senang dengan sesuatu yang dinamis tentu ini tidak jadi masalah buat Anda.

  2. Atasan yang Masih Muda-muda
    Satu lagi yang bisa jadi positif atau negatif—tergantung bagaimana Anda memandang adalah perusahaan start up didominasi oleh orang-orang berusia muda. Seperti Anda tahu biasanya anak-anak muda penuh dengan keidealisan yang kadang tidak sesuai dengan orang-orang yang sudah berusia matang. Tentunya ini menjadi persiapan tersendiri buat Anda menghadapi atasan yang demikian.

  3. Gampang Goyah
    Kalau tidak memiliki fondasi yang kuat bisa-bisa perusahaan tersebut gampang goyah. Coba selidiki siapa pemilik perusahaan dan rekanannya. Ini bisa jadi pertimbangan buat Anda melihat bagaimana perkembangan si perusahaan ke depannya. Apakah semakin maju atau tidak. Karena bagaimanapun perusahaan bisa bertahan bila pimpinannya baik dan bertanggung-jawab.

  4. Bisnis yang Dikelola Sedang Hits atau Tidak
    Apakah bisnis yang ditekuni sedang in atau tidak. Bagaimana perkembangan industrinya di era-era sekarang. Kalau memang perusahaan yang sedang Anda lamar tersebut memang sedang hits ya tidak masalah juga Anda mencobanya. Karena bisa jadi ini peluang Anda untuk berkontribusi dengan perusahaan baru tersebut. Bekerja di perusahaan start up memang lebih memungkinkan buat Anda untuk berprestasi dan memberikan ide-ide terbaik Anda.

Source: https://www.loker.id/artikel/untung-rugi-bekerja-di-perusahaan-start

Dilihat 263 kali
Artikel Terkait
Link